Pengabdian Pada Masyarakat (P2M)


by: Depilkom UPI    24/09/2019 16:43:08

Pengabdian Pada Masyarakat (P2M) merupakan salah satu kegiatan Departemen Pendidikan Ilmu Komputer yang bertujuan mengembangkan loyalitas mahasiswa terhadap keadaan lingkungan masyarakat di luar kampus. Departemen secara langsung terlibat dikarenakan pelaksanaan P2M ini dilakukan guna melaksanakan salah satu dari tiga Tridharma perguruan tinggi yaitu, Pengabdian.

Tahun ini, mahasiswa Departemen Pendidikan Ilmu Komputer mengunjungi salah satu desa di kawasan Subang, Jawa Barat, yaitu Desa Pasanggrahan. Di desa tersebut mereka melaksanakan P2M selama 4 hari mulai dari 19 September hingga 23 September 2019.

Banyak agenda yang dilakukan selama P2M, diantaranya para mahasiswa mengajar di beberapa Sekolah Dasar di Desa tersebut. Selain belajar menjadi Guru, para mahasiswa juga membantu membenarkan dan membersihkan ruangan di salah satu Sekolah Dasar di desa Pasanggrahan tersebut. Kegiatan ditutup dengan dilaksanakannya acara hiburan perlombaan yang melibatkan para siswa dan siswi di sekolah dasar. Perlombaannya terdiri dari perlombaan tradisional dan perlombaan akademik.

Dengan dilaksanakannya program kerja ini, semakin membuktikan kontribusi mahasiswa yang berkaitan dengan peran moral dan sosialnya. Program kerja ini diharapkan dapat menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi khususnya antar mahasiswa jurusan Departemen Pendidikan Ilmu Komputer Universitas Pendidikan Indonesia.