Unit Kegiatan


Unit Kegiatan Kejuruan


Clubink

Clubink merupakan salah satu UKK ternama yang berdiri di KEMAKOM FPMIPA UPI. Bergerak dibidang seni, animasi, desain grafis, fotografi juga videografi, membuat Clubink menjadi UKK yang memiliki daya tarik tersendiri. Berawal di tahun 2007, mahasiswa pecinta desain, yaitu Panji, Toni, dan Gigin berinisiatif untuk membentuk sebuah UKK selain MIT. Maka dibentuklah Clubink sebagai tempat untuk menghimpun mahasiswa-mahasiswi yang cinta akan desain. Clubink memiliki proker-proker yang ciamik, BMBMJ (Belajar, Makan, Bagi, Main, Jalan-jalan). Saat ini Clubink diketuai oleh Muhammad Rasyid Ridho (2016).

 

KEMAKOM FC

KEMAKOM FC merupakan salah satu UKK di KEMAKOM yang bergerak di bidang futsal / sepak bola. KEMAKOM FC ini terbuka bagi laki-laki maupun perempuan. Beberapa kegiatan KEMAKOM FC diantaranya, latihan futsal rutin, fun football, sparing match, dan kompetisi Futsal KEMAKOM yang disebut dengan sebutan “CS CUP”.selain itu KEMAKOM FC juga sering ikut berpartisipasi dikompetisi futsal tingkat fakultas, seperti “PARAMPA” (Parade Olahraga FPMIPA), FPMIPA Cup dan lain-lain. Saat ini KEMAKOM FC diketuai oleh Muhammad Aris Wage (2018).

 

OSTRIC

Open Source Research Community atau yang lebih kita kenal dengan OSTRIC merupakan salah satu UKK di bawah naungan BEM KEMAKOM FPMIPA UPI. Kegiatan kejuruan yang dibentuk oleh Bramandityo P. (Ilmu Komputer 2007), Taufik Sulaeman (Ilmu Komputer 2007), dan Atha (Ilmu Komputer 2006). Dengan maksud ingin membentuk sebuah wadah untuk menyalurkan kemahiran mahasiswa di dunia programming. Hal yang dipelajari di UKK ini misalnya PHP, MySQL, Apache, Javascript,dll. OSTRIC memiliki beberapa divisi. Divisi-divisi ini dibentuk dengan tujuan untuk memaksimalkan visi misi yang diusung oleh ketua. Adapun divisi-divisi itu diantaranya, Divisi Research, Divisi Pelatihan, Divisi Keanggotaan, dan Divisi Kominfo.

 

Komunitas


Ilkom Voice

Ilkom Voice adalah sebuah kumpulan bagi warga KEMAKOM yang ingin menyalurkan minatnya dalam hal seni musik. Pada saat pertama dibentuk tepatnya pada tahun 2013, kumpulan ini bernama Open Source Voice (OS Voice) karena mengikuti nama angkatan 2013. Kemudian pada tahun 2014 nama kumpulan tersebut diubah menjadi Ilkom Voice. Kumpulan ini dinamakan Ilkom Voice karena sesuai dengan tujuannya, yaitu memperluas ruang gerak di bidang seni musik yang ada di KEMAKOM. Saat ini, Ilkom Voice diketuai oleh Aldian Fallahakbar N. (2017).

Relawan

Relawan merupakan salah satu program kerja dari KEMAKOM. Relawan Kemakom sebagai persatuan dari tiga bidang yang berbeda yaitu pendidikan, TIK dan sosial sebagai wadah aspirasi kreatifitas dan wawasan serta partisipasi warga ilmu komputer. Di Relawan Kemakom ini terdapat 3 sub proker, antara lain : Tanggap Bencana, Kemakom Mengajar dan SATE (SAve The Earth). Tanggap Bencana ini insidental, jadi diadakan setiap ada bencana saja. Tanggap Bencana ini juga kita bisa memberi bantuan secara fisik atau pun materi. Kemakom Mengajar sendiri diadakan setiap sebulan sekali. Dan yang terakhir SATE (SAve The Earth) merupakan event yang diadakan 2 bulan sekali, dan untuk tempat kegiatannya diadakan secara bergantian. Tiap 2 bulan sekali diadakan di GIK dan 2 bulan ke depan diadakan di luar UPI, begitu pun seterusnya. Saat ini, Relawan diketuai oleh Irfan M. Faisal (2016).

BASKOM (Basket KEMAKOM)

Komunitas ini hadir dengan tujuan untuk mengembangkan potensi-potensi skill permainan basket mahasiswa Departemen Pendidikan Ilmu Komputer. Yang sering kita ketahui bahwa mahasiswa komputer seringnya hanya duduk didepan laptop seharian, maka dari itu untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh  di ilkom ini mengusulkan ide untuk dibentuk komunitas olahraga dibidang basket. Saat ini Baskom diketuai oleh Nurfarhan Abdillah (2017).

VBK (Volleyball KEMAKOM)

Komunitas yang bergerak dibidang olahraga voli didirikan sejak tahun 2012, komunitas ini merupakan wadah untuk menyalurkan hobi dan minat mahasiswa KEMAKOM yang menyukai olahraga voli. Saat ini VBK diketuai oleh Dian (2016).

PBK (Persatuan Bulutangkis KEMAKOM)

Merupakan suatu komunitas yang mewadahi dan menjadi tempat mahasiswa Departemen Pendidikan Ilmu Komputer untuk menyalurkan minat dan bakatnya di bidang olahraga bulutangkis. PBK telah dibentuk sejak 2010 dan telah memiliki prestasi yang membanggakan. PBK saat ini diketuai oleh Harlixa Davina (2018).

Jejak KEMAKOM

Bagi mahasiswa KEMAKOM yang gemar dan hobi berinteraksi dengan alam bebas maka Jejak KEMAKOM merupakan tempat untuk menyalurkan hobi mereka. Jejak KEMAKOM bergerak di bidang kegiatan alam bebas sehingga dapat menumbuhkan semangat, mental, jiwa dan rohani yang kuat. Kegiatan komunitas ini antara lain melakukan kegiatan outdoor, pelatihan pertolongan pertama, kegiatan kemandirian dalam travelling dan backpaker, dan melatih survival.

Sayangnya, Jejak Kemakom mulai tahun 2019 akan dibubarkan. Pembubaran Jejak Kemakom yang bertajuk Jejak Pamit memiliki beberapa rangkaian acara, dimana puncaknya dilaksanakan Kemping Ceria pada 12-13 Oktober 2019