Video Persembahan Wisuda Gelombang 2 Depilkom Tahun 2020


by: Depilkom UPI    01/07/2020 06:23:59

Selasa, 30 Juni 2020, merupakan hari yang berbeda bagi para wisudawan wisudawati Departemen Pendidikan Ilmu Komputer (Depilkom) dikarenakan segala bentuk ucapan semangat dan kehadiran satu sama lain baik antara wisudawan wisudawati, dosen, maupun penyelenggara wisuda gelombang 2 Depilkom hanya dapat tersalurkan melalui sebuah video persembahan wisuda.

Setelah terlaksananya wisuda gelombang 2 Universitas Pendidikan Indonesia pada hari Rabu, 24 Juni 2020 secara daring, para wisudawan wisudawati Depilkom beserta dosen dan panitia wisuda bersama-sama menggarap sebuah video yang berisikan rangkaian acara wisuda, meliputi persembahan lagu dari grup Ilkom Voice, ucapan dan harapan dari perwakilan dosen dan penyerahan awarding bagi para wisudawan dan wisudawati terbaik dalam kategorinya masing-masing.

“Saya merasa bangga karna bisa aktif di kelas, di organisasi, aktif belajar berwirausaha, dan aktif mengembangkan (kemampuan) yang saya punya untuk berkontribusi lewat prestasi akademik maupun non-akademik. Untuk adik-adik semua, jangan pernah melewatkan kesempatan berharga ini selama kuliah. Karna tidak semua orang bisa mendapatkan (kesempatan) itu, tidak semua orang bisa mendapatkan gelar Sarjana. Ini kesempatan bagi adik-adik untuk bisa berkontribusi pada almamater kita” 

Ujar Rahman Abdul Razak, wisudawan yang terpilih sebagai wisudawan teraktif Ilmu Komputer ketika ditanya kesan dan pesan selama berkuliah di Departemen Pendidikan Ilmu Komputer.

Pada video persembahan wisuda ini, terdapat pula perwakilan dosen Departemen Pendidikan Ilmu Komputer yaitu Dr. Wahyudin, M.T. sebagai Ketua Prodi Pendidikan Ilmu Komputer dan Dr. Rani Megasari, M.T. sebagai Ketua Prodi Ilmu Komputer yang turut memberikan ucapan selamat, doa dan harapannya kepada para lulusan yang telah berhasil dalam menjalankan amanah sebagai mahasiswa Depilkom selama masa ajaran perkuliahan.

Rangkaian persembahan yang ditampilkan pada video wisuda Gelombang 2 Depilkom ini tetap mendapatkan kesan yang khidmat dan penuh arti seperti halnya pelaksanaan wisuda secara langsung yang senantiasa dilaksanakan pada tahun-tahun sebelumnya.

Berikut link video persembahan tersebut :

https://www.youtube.com/watch?v=vSk5KWhMkn8